Title

Selamat Datang di Official Website Support Mitra Paytren

Web Bimbingan, Registrasi dan Panduan Bisnis Paytren Ustadz Yusuf Mansur wa: 085602563596

Download di Play Store
aplikasi

Resep dan Cara Membuat Kue Klapertart Keju Kelapa Muda Khas Manado


Pernahkah anda mencicipi kue klapertart? Setelah mendengar nama kue ini anda mungkin terheran-heran kue seperti apakah kue tersebut. Ya, hidangan kue klapertart mungkin masih asing di beberapa daerah. Namun tahukah anda, sebanrnya kue ini telah ada sejak jaman dahulu, yakni sejak jaman penjajahan. Dari namanya, anda mungkin sudah dapat menebak jika kue ini ada sejak jaman penjajahan kolonial Belanda. Banyak orang yang mengira jika kue ini adalah asli berasal dari Indonesia, namun sebenarnya kue ini berasal dari Belanda yang resenya dibawa oleh pedagang Belanda sendiri. Hanya saja pada saat ini, penyebaran kue ini hanya terbatas hingga Manado saja, sehingga tidak heran jika saat ini orang-orang beranggapan jika kue klapertart adalah makanan khas manado.

Kue yang dibuat dari bahan dasar kelapa, tepung terigu, mentega dan telur ini merupakan menu dessert yang banyak diminati dari sejak dulu hingga saat ini. Metode pengolahan klapertart sendiri terbagi menjadi dua macam yakni dipanggang dan tidak dipanggang. Apabila klapertart dibuat dengan cara dipanggang maka akan menghasilkan kue dengan tekstur yang lebih padat sehingga bisa dipotong-potong layaknya kue tart. Namun apabila kue ini diolah dengan cara tidak dipanggang, maka akan menghasilkan kue yang lebih pada dan terasa meleleh ketika masuk dimulut. Wah, semakin penasaran saja ya. Nah, bagi anda yang penasaran seperti apa membuat kue klapertart yang nikmat. Maka kita simak resep berikut ini.

Bahan-Bahan yang Diperlukan Untuk Membuat Kue Klapertart

  • 750 ml fresh milk
  • 125 gram tepung maizena
  • 200 gram gula pasir
  • 3 btr kelapa muda
  • 9 butir kuning telur, kocok lepas
  • 250 ml fresh cream cair
  • 150 gram margarin
  • 75 gram tepung terigu
  • � sdt kayu manis bubuk
  • � sdt vanilla essence

Bahan Untuk Topping

  • 9 butir putih telur
  • 50 gram gula halus/ gula pasir
  • kenari cincang
  • kismis, rendam sebentar dengan air hangat
  • kayu manis bubuk

Cara Membuat Kue Klapertart Keju Kelapa Muda Khas Manado

  1. Langkah pertama, campur terlebih dahulu cream cair, tepung mazeina serta tepung terigu agar tercampur rata dan sisihkan sementara. 
  2. Didihkan freshmilk atau susu murni dengan gula pasir sambil terus diaduk dengan api kecil hingga mendidih. Masukkan campuran fresh cream, aduk adonan dengan cepat hingga mengental dan tercampur rata. Matikan api dan masukan margarin kemudian aduk merata. 
  3. Masukkan kuning telur sedikit demi sedikit sambil terus diaduk rata. Kemudian masukan kayu manis bubuk, kelapa muda dan vanilla esense aduk hingga merata. 
  4. Tuangkan adonan dalam loyang almunium yang telah panas kemudian panggang selama 20 menit dalam suhu 150-160 derajat. 
  5. Mixer putih telur dan gula pasir hingga menjadi mengembang dan kaku. Masukkan dalam plastik segitiga dan semprotkan sebagai toping kedalam adonan yang telah matang kemudian taburan dengan kismis dan cincangan kenari, oven kembali selama 20 menit hingga adonan toping menjadi coklat. Keluarkan adonan, taburi dengan kayu manis dan dinginkan.

0 Response to "Resep dan Cara Membuat Kue Klapertart Keju Kelapa Muda Khas Manado"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel